Google

Wednesday, January 7, 2009

SAYUR ASEM ALA MAMA


Bahan :
Pepaya muda (kalo suka)
Nangka, di potong kotak
Labu air, di potong kotak
Kacang panjang, di potong kira2 4 cm
Jagung manis, di ambil biji jagungnya saja
Daun melinjo, terserah mau berapa banyak
Biji melinjo, terserah mau berapa banyak
Kacang tanah 

Bumbu :
4 siung bawang merah
2 siung bawang putih
5 buah kemiri
Cabe merah di campur cabe rawit (terserah mau seberapa banyak)
1 sendok kecil terasi ( terasi yang sudang matang dan di haluskan)
2-3 lbr daun salam
Lengkuas, dipotong segede jempol panjangnya, di memarkan
Sebongkah kecil asem jawa
Garam
Gula
Penyedap ( kalo suka )

Cara membuat :
1. Untuk bawang merah, bawang putih, cabe, kemiri, terasi. Digiling halus.kemudian sisihkan.
2. didih kan air di panci, kira2 airnya. Kemudian masukkan kacang tanah (kecilkan api dan tutup pancinya, biarkan sampai kacang tanahnya empuk),masukkan bumbu yang sudah di giling,setelah itu masukkan nangka dan melinjo, setelah nangka hampir matang masukkan labu air,lalu jagung, kacang panjang.
3. kemudian masukkan garam, gula, dan penyedap. 
4. larutkan asem jawa dengan sedikit air dan masukkan air asem jawa ke dalam kuah yang dididihkan tadi.
5. setelah itu masukkan daun melinjo dan di aduk rata. Setelah semuanya matang, angkat dan di sajikan hangat-hangat

Porsi : 4-6 porsi



No comments:

Post a Comment

TOTAL HITS :